"Mana ini gerobak sampahnya. Kalau ada sampah begini mari lah langsung diambil," ujar Anas.
Merdeka.com, Banyuwangi - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas spontan memungut sampah di Pantai Grand Watudodol (GWD). Hal ini langsung dia lakukan usai mengantar para pemancing berlomba mencari ikan dalam Banyuwangi Fishing Festival, Sabtu (7/4).
Mulanya, Anas turun dari perahu boat dan meletakkan pancingnya. Dia lantas turun ke pantai dan melihat ada beberapa titik sampah berserakan yang baru hanyut menepi. Dia langsung memungut, dan orang-orang yang mengerumuninya, ikut serta mengambil sampah.
"Mana ini gerobak sampahnya. Kalau ada sampah begini mari lah langsung diambil," ujar Anas.
Meski setiap hari sudah ada petugas kebersihan sampah di zona wisata GWD, namun masih banyak sampah yang sewaktu-waktu muncul dari laut yang bersumber dari muara sungai.
"Problem habis dibersihkan ada kiriman, saya minta Pokdarwis respons cepat. Setiap jam memantau sampah. Coba dilihat menarik kan pemandangannya, ada kapal lokal, tetapi kalau ada sampah begini mengganggu," ujarnya kepada pengelola wisata GWD.
Petugas kebersihan wisata kemudian bergegas mengambil gerobak tempat sampah dorong. Anas masih memungut sampah dan kembali membuat banyak orang turut serta ikut memungut sampah.
"Fishing festival ini juga untuk mengajak semua pelaku wisata untuk menjaga kebersian laut," katanya.