1. BANYUWANGI
  2. INFO BANYUWANGI

Keseruan meet and greet Barsena dan Riski Febrian di Banyuwangi

Selain dapat berfoto bersama, para fans Rizky dan Barsena. Mereka pun tak sungkan untuk menanyakan berbagai pertanyaan kepada dua penyanyi.

Meet and great Barsena dan Riski Febrian. ©2016 Merdeka.com Reporter : Suci Rachmaningtyas | Minggu, 14 Agustus 2016 08:48

Merdeka.com, Banyuwangi - Banyuwangi Beach Jazz Festival (BBJF) 2016 digelar Sabtu (13/8) malam. Bertempat di Pantai Boom, Kelurahan Mandar, sejumlah artis papan atas seperti Raisa, Tulus, Rizki Febrian, Adera, Barsena, Bunglon, dan pemenang Banyuwangi Student Jazz Festival, Jazz Jazz Kung dan DOA. Mereka akan beradu suara dengan lantunan musik jazz yang syahdu ditemani deburan ombak pantai.

Sebelum acara dihelat, sejumlah fans dari Rizki Febrian dan Barsena pun memadati Hotel Santika. Mereka sengaja satang untuk bertemu sang idola dalam meet and greet atau jumpa fans selama satu jam.

Puluhan muda-mudi dari berbagai SMA di Banyuwangi tersebut terlihat sangat antusias ketika Barsena dan Rizky Febrian memasuki Ijen meeting room di lantai dua. Bahkan ada seorang ibu-ibu yang mendapat undangan resmi dari panitia karena telah membeli sejumlah tiket VVIP.

"Jelas senang dong. Pertama karena artisnya itu ngehits banget. Siapa yang nggak kenal Iki (panggilan akrab Rizky Febrian) gitu ya. Walaupun aku udah ibu-ibu nih, tapi aku semangat untuk meet and greet. Karena tidak semua yang beli tiket dapat berkesempatan untuk ketemu dua artis beach jazz ini ya," ujar Mimik kepada Merdeka Banyuwangi, Jumat (12/8).

Selain dapat berfoto bersama, para fans Rizky dan Barsena. Mereka pun tak sungkan untuk menanyakan berbagai pertanyaan kepada dua penyanyi pendatang baru tersebut. Seperti menanyakan seperti apa kriteria calon pendamping hidup nantinya.

"Yang penting sayang sama keluarga aku, sama aku pastinya, dan sama Allah," terang Barsena yang diikuti sorakan dari penggemarnya.

(FF/SR)
  1. Festival Banyuwangi
  2. Musik
  3. Jazz Festival
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA