1. BANYUWANGI
  2. INFO BANYUWANGI

Dinsos Banyuwangi jamin ketersedian makanan korban banjir Rogojampi

"Dapur umum ini akan terus kami buka selama warga memang membutuhkan," kata Kepala Dinas Sosial, Peni Handayani.

Wakil Bupati Banyuwangi Yusuf Widyatmoko kunjungi dapur umum korban banjir Rogojampi. ©2017 Merdeka.com Reporter : Farah Fuadona | Kamis, 08 Juni 2017 20:04

Merdeka.com, Banyuwangi - Wakil Bupati Banyuwangi Yusuf Widyatmoko mengunjungi dapur umum korban banjir Rogojampi, Kamis sore (8/6). Di sana Wabup memastikan semua kebutuhan korban banjir tertangani dengan baik.

Yusuf langsung meninjau lokasi dapur umum yang dipusatkan di satu titik di Desa Rogojampi. Dapur umum itu didirikan di atas truk operasional milik Dinas Sosial Banyuwangi. Truk itu dilengkapi dengan dua penanak nasi (rice cooker) berukuran besar dan beberapa kompor portable.

Wabup Yusuf juga ikut mencoba memasak di mobil operasional tersebut. "Semoga bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat yang terdampak banjir di sini," kata dia.

Sebanyak 40 personil Taruna Tanggap Bencana (tagana) yang terdiri dari laki-laki dan perempuan bergotong royong memasakkan makanan para korban banjir. Makanan yang mereka masak berupa ayam masak bumbu merah, telur dadar, mie dan sayur.

Dalam kesempatan itu, ia juga menyerahkan bantuan kebutuhan hidup berupa paket sembako kepada para korban. "Saya harap bapak sama ibu bisa sabar menghadapi ujian ini. Apalagi ini bulan Ramadan, semoga kesabaran kita ink ada hikmahnya," ujar Yusuf.

Kepala Dinas Sosial, Peni Handayani, pihaknya kali ini menyediakan 900 nasi bungkus untuk para warga. Selain memasak menu buka, Dinsos juga akan memasak untuk kebutuhan sahur warga. "Dapur umum ini akan terus kami buka selama warga memang membutuhkan," jelasnya.

Banjir yang menggenangi sejumlah dusun di empat kecamatan di Banyuwangi telah surut Kamis pagi tadi kini telah surut. Banjir ini disebabkan curah hujan yang sangat tinggi mencapai 200 meter sejak pukul 04.30 hingga menjelang pukul 08.00, yang mengakibatkan beberapa sungai di Banyuwangi meluap. Pihak terkait pun telah melakukan sejumlah langkah penanganan

(FF/FF)
  1. Banjir
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA