1. BANYUWANGI
  2. INFO BANYUWANGI

Berkunjung ke Banyuwangi, Kapolda Jatim siap dukung IMF World Bank

"Tentu ini harus didukung dari aspek aman dan nyaman. Sedikit kesalahan di aspek ke amanan, akan bikin orang males ke sini".

Kapolda Jatim Inspektur Jenderal Polisi (Irjenpol) Machfud Arifin. ©2018 Merdeka.com Reporter : Mohammad Ulil Albab | Senin, 12 Maret 2018 15:38

Merdeka.com, Banyuwangi - Kapolda Jawa Timur Inspektur Jenderal Polisi (Irjenpol) Machfud Arifin bakal mendukung sepenuhnya pengembangan pariwisata di Kabupaten Banyuwangi. Dia datang untuk menyaksikan langsung keamanan dan kenyamanan pariwisata di Banyuwangi yang akan menjadi bagian kunjungan Annual Meeting IMF-World Bank pada Oktober 2018.

"Banyuwangi sangat bagus wisatanya. Penerbangan juga sudah langsung ke Jakarta, semakin terbuka untuk ke Banyuwangi. Bahkan akan dikembangkan menjadi bandara internasional," ujar jenderal bintang dua tersebut, saat melihat Lounge Pelayanan Publik di Kantor Pemkab Banyuwangi, Senin (12/3).

Dia juga meminta, kepada Kapolres Banyuwangi AKBP Donny Adityawarman untuk mendukung penuh keamanan pariwisata di Banyuwangi. Apalagi, pariwisata di Banyuwangi bakal dikunjungi para peserta IMF World Bank.

"Tentu ini harus didukung dari aspek aman dan nyaman. Sedikit kesalahan di aspek ke amanan, akan bikin orang males ke sini. Saya minta Kapolres bisa berkoordinasi dengan Bupati," jelasnya.

Selain itu, pihaknya akan menyiapkan sejumlah CCTV untuk keamanan yang bisa mendeteksi wajah orang. Meski demikian, dia menilai keamanan dan kenyamanan di Banyuwangi masih kondusif.

"Bila perlu untuk memasang CCTV keamanan yang bisa mendeteksi wajah orang. Dalam jangka pendek, kunjungan Nyepi dari Bali, jumlah personel juga akan ditingkatkan. Terkait IMF pasti akan kami back up penuh nanti," kata dia.

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan, kedatangan Kapolda ingin melihat ruang kerjanya sekaligus inovasi yang di bangun, hingga bagaimana kebersihan toilet.

"Pak Kapolda tiba-tiba ingin melihat rungan saya. Melihat inovasi yang di bangun. Saya senang kunjungan Pak Kapolda, karena akan ada sinergi untuk keamanan pariwisata. Termasuk memberi inves CCTV di tempat pariwisata. Jadi kami yakin, Banyuwangi akan semakin aman dan nyaman," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banyuwangi MY Bramuda menambahkan, selama ini, Banyuwangi juga sudah memasang 68 titik CCTV di sejumlah pariwisata yang dikelola pemerintah daerah.

"Di pantai GWD, sudah ada, Mustika, dan Pantai Boom. Tahun ini Pulau Merah dan Jagir akan dipasang. Ijen masih keterbatasan teknologi. Seperti kemarin, ada kehilangan helm di GWD, bisa langsung dideteksi," katanya.

(ES/MUA)
  1. Pariwisata
  2. Abdullah Azwar Anas
  3. IMF World Bank
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA