1. BANYUWANGI
  2. INFO BANYUWANGI

Ke Pelabuhan Ketapang, Menhub cek kelayakan kapal jelang mudik

"Semuanya yang dilakukan mudik ini adalah safety first. Saya lihat kapalnya bagus," kata Menhub Budi.

Menhub Budi saat sidak di salah satu kapal. ©2017 Merdeka.com Reporter : Mohammad Ulil Albab | Sabtu, 17 Juni 2017 23:09

Merdeka.com, Banyuwangi - Menteri Perhubungan Republik Indonesia Budi Karya Sumadi melakukan pengecekan sarana dan prasarana kapal yang berlabuh di Pelabuhan Ketapang, Sabtu malam (17/6).

Saat kapal Ferry baru bersandar, Menhub langsung masuk melihat kondisi fasilitas kapal. Dia memastikan agar pelayanan arus mudik menjelang Lebaran Idul Fitri bisa maksimal.

Saat masuk, Budi Karya sempat bertanya kepada beberapa penumpang kapal yang masih tersisa. "Bagaimana pelayanannya, nyaman tidak. Enak enggak naik kapal ini," ujarnya bertanya.

"Memastikan semua berjalan baik. Tadi saya lihat prasarana sudah baik, bersih. Karena ini menjadi perhatian kita," katanya kepada Merdeka Banyuwangi usai melakukan cek kondisi kapal.

Usai melihat fasilitas ruang penumpang, Budi Karya juga melihat kondisi tata ruang area parkir kendaraan di kapal bagian bawah. Beberapa truk dan kendaraan angkutan berat dicek apakah sudah dilasing atau diikat dengan benar.

"Karena beberapa waktu lalu ada truk terguling di sini. Saya lihat tadi harus ada evaluasi terhadap truk-truk di dalam kapal. Karena kita tidak tahu, bakal tenang apa ada ombak nantinya," tambahnya memberi masukan.

Dia menambahkan, agar semua fasilitas angkutan mudik harus layak untuk mencegah terjadinya kecelakaan.

"Semuanya yang dilakukan mudik ini adalah safety first. Saya lihat kapalnya bagus. Baik yang di udara maupun laut, dan punya karakteristik kalau kapal harus dilihat lasingnya," ujarnya.

Sementara itu, Dirjen Perhubungan Darat pada Kemntrian Perhubungan Pudji Hartanto mengatakan untuk kesiapan sarana pelabuhan di Indonesia saat ini sudah siap 95 persen.

"Tinggal 5 persen saja untuk menempatkan personil. Puncak H-5 mulai naik," ujar Pudji.

(MT/MUA)
  1. Info mudik 2017
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA