"Satu orang pemesan maksimal 4 tiket, dan ini tidak bisa dibatalkan, ditunda atau dialihkan," ujar Lukman.
Merdeka.com, Banyuwangi - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 9 Jember menyediakan 3.710 tiket gratis untuk perjalanan mudik saat lebaran Idhul Fitri 2018, dengan tujuan relasi Banyuwangi, Malang dan Surabaya.
Humas PT KAI Daop 9 Jember, Lukman Hakim menyampaikan, Tiket mudik gratis sudah bisa dipesan mulai 18 April 2018. Calon pemesan cukup menyertakan salah satu fotokopi KTP, KK atau KTM bagi mahasiswa. Tiket gratis bisa dipesan melalui stasiun yang dilalui kereta mudik gratis.
"Satu orang pemesan maksimal 4 tiket, dan ini tidak bisa dibatalkan, ditunda atau dialihkan," ujar Lukman, Senin (16/4).
Angkutan gratis ini, kata Lukman, bakal menggunakan Kereta Api Probowangi relasi Banyuwangi-Surabaya untuk perjalanan tanggal 17-20 Juni dan Kereta Api Tawangalun relasi Banyuwangi-Malang untuk perjalanan tanggal 17-19 Juni.
"Dari 3710 tiket, terbagi dari 2120 tiket KA Probowangi dan 1590 tiket KA Tawangalun," jelasnya.
Program mudik gratis dengan moda transportasi kereta api ini, kata Lukman, merupakan hasil kerjasama rutin dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur.
"Ini jumlah yang lebih banyak dibandingkan tahun kemarin yang berjumlah 3000," katanya.