1. BANYUWANGI
  2. INFO BANYUWANGI

Gus Ipul sebut Bupati Anas berpotensi jadi wakilnya di Pilgub 2018

"Siapa nama-nama yang disebut-sebut oleh banyak kalangan itu semua berpotensi," ujarnya.

Kemesraan Gus Ipul dan Bupati Anas di Banyuwangi. ©2017 Merdeka.com Reporter : Mohammad Ulil Albab | Kamis, 07 September 2017 10:48

Merdeka.com, Banyuwangi - Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim), Saifullah Yusuf kembali berkunjung ke Kabupaten Banyuwangi. Kedatangannya disambut Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas di Pendopo Sabha Swagata Blambangan, Rabu malam (6/9).

Gus Ipul sapaan akrabnya, digadang-gadang akan maju untuk mencalonkan diri menjadi Gubernur pada Pilgub Jatim 2018. Begitu juga dengan Anas, juga dikabarkan akan maju dalam kontestasi Pilgub Jatim mendampingi Gus Ipul.

"Saya setiap ada Habib Syech yang ada di Banyuwangi selalu diundang. Kalau ada waktu luang saya datang. Pada dasarnya kami senang Banyuwangi di bawah kepemimpinan Pak Anas, mengalami kemajuan yang luar biasa pesat," ujar Gus Ipul kepada Merdeka Banyuwangi saat ditanya perihal apakah kedatangannya ada hubungannya dengan Pilgub Jatim.

Dia menilai, kemajuan Banyuwangi sudah dikenal terutama dalam hal mengurangi angka pengangguran, kemiskinan dan upaya pengendalian inflasi, serta berbagai capaian inovasinya.

"Banyuwangi dikenal sebagai kabupaten yang maju, kalau dulu kan dikenal sebagai kota santet. Pak Anas menjadi salah satu yang disebut-sebut oleh publik layak untuk maju," terangnya.

Saat ditanya apakah Gus Ipul bakal maju bersama Anas dalam kontestasi Pilgub Jatim, dia hanya menjawab semua yang disebut publik sangat berpotensi, termasuk Anas.

"Pak Anas, ya digadang-gadang, karena prosesnya kan masih panjang ada figur, ada partai, ada wakil. Jadi ada figur calon gubernur, partai pendukung dan wakil gubernur. Dan semua berpotensi. Saya sama Pak Anas juga sudah kenal sejak kecil. Siapa nama-nama yang disebut-sebut oleh banyak kalangan itu semua berpotensi," ujarnya.

Usai bertemu di Pendopo Sabha Swagata Blambangan, Anas, Gus Ipul dan rombongan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf datang ke Stadion Diponegoro untuk bersalawat bersama ribuan masyarakat Banyuwangi.

(MT/MUA)
  1. Pilgub Jatim
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA