1. BANYUWANGI
  2. PARIWISATA

Eco-Tourism jadi tema Festival Karo Rafting dan Tubing X-Badeng

Tiap peserta juga diwajibkan memungut sampah dan menanam pohon di pinggir kali.

©2016 Merdeka.com Reporter : Suci Rachmaningtyas | Minggu, 17 April 2016 13:46

Merdeka.com, Banyuwangi - Banyuwangi Festival 2016 kali ini menggelar beberapa festival bertajuk sport tourism. Yaitu perpaduan antara wisata dan olahraga. Salah satunya adalah Festival Karo Rafting dan Tubing X-Badeng di Kecamatan Songgon.

Acara yang dihelat selama dua hari, 16-17 April 2016 tersebut diikuti oleh ratusan peserta dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) se-Banyuwangi. “Sementara kita kondisikan untuk peserta SKPD dulu. Nanti mungkin tahun kedua bisa untuk umum atau untuk luar kota,” terang Sutarji, pengelola tubing X-Badeng.

Hari pertama, peserta mengikuti perlombaan eco-rafting yang dikoordinir oleh Karo (Kaki gunung Raung) Adventure Rafting. Peserta diwajibkan untuk memungut sampah ketika melakukan arung jeram. Setiap perahu karet diberi satu kantong plastik untuk tempat sampah. Namun tak banyak dari peserta yang membawa sampah plastik.

“Karena memang sungai Badeng ini masih alami kaki gunung Raung ya. Tidak ada rumah warga di sepanjang aliran sungai. Jadi termasuk cukup bersih dari sampah,” terang Wagianto, selaku Camat Songgon.

Hari kedua, peserta masih dilibatkan oleh kegiatan eco-tubing dengan penanaman bibit pohon di bantaran sungai Badeng. Kali ini acara dihandle oleh X-Badeng Adventure. Setiap peserta grup diwajibkan menanam satu bibit pohon di titik yang sudah dipersiapkan oleh panitia.

“Ada pohon Sukun, Mahoni. Jadi pepohonan yang bisa menyerap air. Selain biar tambah hijau, sistem pengairannya biar lebih baik. Masalahnya kan dibandingkan dengan dua atau tiga tahun yang lalu udah nggak terlalu besar arus sungainya,” tambah Sutarji.

Tak hanya memacu adrenalin, namun perlombaan di hari kedua ini juga semakin seru. Hal tersebut terlihat ketika antar grup saling adu cepat untuk mencapai garis finish. Tak hanya itu, mereka juga memiliki tugas untuk menanam satu bibit pohon sebagai salah satu kriteria penilaian, yaitu kekompakan tim.

(MH/SR)
  1. Wisata Alam
  2. Festival Banyuwangi
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA